Cara Merawat Printer Agar Tetap Awet - Timurkick.com

Cara Merawat Printer Agar Tetap Awet

Banyak sekali orang - orang yang mengeluh karena printernya sering bermasalah. Agar printer tidak sering bermasalah lagi, Anda bisa ikuti beberapa cara merawat printer ini. 

Dengan mengikuti beberapa cara merawat printer berikut ini, dijamin printer yang Anda punya di rumah atau di kantor tidak akan bermasalah saat menggunakannya. 

Cara merawat printer tidaklah sulit, Anda bisa melakukannya sendiri kok! 

Lebih lanjut, simak pembahasan cara merawatnya di pembahasan selanjutnya ya.

Cara Merawat Printer Agar Tidak Cepat Rusak 

Printer merupakan benda yang selalu dibutuhkan oleh para pekerja dan para mahasiswa. 

Biasanya para pekerja membutuhkan printer untuk mengeprint berkas - berkas laporan atau dokumen penting yang akan digunakan saat meeting. 

Sedangkan bagi mahasiswa, printer merupakan benda yang sangat penting 'kehadirannya' karena dengan alat tersebut para mahasiswa bisa ngeprint lembaran skripsi dan tugas - tugas seperti makalah. 

Maka dari itulah mengapa 'kehadiran' benda printer sangat dibutuhkan oleh berbagai kalangan. 

Tetapi terkadang ketika dibutuhkan, printer bisa tiba - tiba tidak bisa digunakan. 

Ternyata hal tersebut bisa disebabkan berbagai macam faktor! 

Kira - kira faktor apa saja ya yang menyebabkan printer tidak bisa digunakan? Dan bagaimana cara merawat printer agar tidak sering mengalami kerusakan? 

Lebih lanjutnya, Anda bisa simak pembahas berikut ini! 

1. Penyebab Printer Bisa Rusak 

Hal yang menyebalkan ketika printer mengalami kerusakan disaat dibutuhkan, terlebih lagi ketika Anda sedang terburu - buru. 

Anda harus tahu terlebih dahulu penyebab mengapa printermu tidak bisa digunakan atau rusak.

Berikut ini beberapa penyebabnya : 

a. Aliran Listrik yang Kurang Stabil 

Ternyata aliran listrik yang tidak stabil seperti sering mati lampu atau daya listrik yang sering naik turung bisa menyebabkan printer cepat rusak lho! 

Dengan aliran listrik yang kurang stabil bisa menyebabkan kerusakan pada beberapa bagian printer yang sensitif pada arus listrik. 

Misalnya bagian print head dan power pada printer. 

b. Tidak Dirawat Secara Rutin 

Sama seperti benda elektronik lainnya, kalau tidak dirawat secara rutin maka bisa menyebabkan kerusakan pada alat tersebut. 

Printer kalau tidak dirawat secara rutin akan cepat mengalami kerusakan, makanya jangan lupa selalu membersihkan printer mau itu secara fisik atau secara cleaning sistem. 

c. Sering Membiarkan Printer Kehabisan Tinta 

Jangan pernah biarkan printer kehabisan tinta ya! Kalau Anda biarkan yang ada nantinya printermu jadi rusak. 

Biasanya kalau sering membiarkan printer kehabisan tinta bisa menyebabkan cartridgenya cepat rusak. 

Hal tersebut terjadi karena cartridge yang panas sehingga menyebabkan korsleting. 

d. Jarang Menggunakan Printer 

Tidak hanya terlalu sering saja yang bisa menyebabkan printer lebih cepat rusaknya, printer yang jarang digunakan juga bisa menyebabkan kerusakan lho! 

Biasanya hal ini disebabkan bagian cartridge yang kering, tinta yang jadi 'beku' karena jarang digunakan, dan penyebab lainnya. 

Makanya disarankan buat Anda yang punya printer kalau bisa sehari sekali dilakukan print test agar printer tidak cepat rusak walaupun jarang digunakan.

e. Terlalu Banyak Halaman yang Diprint 

Hal ini ternyata mengaruh sekali lho! Terlalu banyak halaman yang Anda print bisa menyebabkan printermu jadi cepat rusak. 

Perlu Anda ketahui, kalau printer maksimal satu kali ngeprint itu cuman sampai 99 halaman saja. Jika Anda ingin ngeprint lebih dari 99 halaman tersebut bisa saja. 

Tetapi Anda harus membaginya per sesi. Misalnya di sesi 1 Anda mengeprint sekitar 10 halaman, maka untuk melanjut ke sesi 2 nya Anda harus menunggu sekitar 1 sampai 3 menit, baru setelah itu bisa lanjut untuk mengeprint. 

Begitulah alasannya mengapa printer bisa jadi lebih cepat rusaknya! 

Nah, agar printermu tidak cepat mudah rusak, maka Anda bisa membaca beberapa cara merawat printer yang benar di pembahasan selanjutnya.

2.  Merawat Printer Agar Tidak Mudah Rusak 

Setelah tadi Anda menyimak apa saja penyebab printer bisa cepat rusak, maka di pembahasan kali ini akan membahas beberapa cara untuk merawat printermu agar tidak mudah rusak. 

Berikut ini caranya yang benar : 

a. Selalu Mengganti Selang Printer 

Maksud dari selang printer ini yaitu selang yang menjadi saluran tinta dari tabung infus ke cartridge printer. 

Anda harus memperhatikan penggunaan selang printer ini ya! Karena kalau tidak pernah diganti bisa menyebabkan selang printer jadi keras dan bisa menyebabkan proses mencetaknya jadi terhambat. 

b. Menggunakan Tinta yang Berkualitas 

Tinta merupakan bagian printer yang sangat berperan penting untuk ngeprint lembaran dokumen. Maka dari itu, Anda harus teliti dalam memilih tinta ya! 

Pilihlah tinta yang berkualitas dan kalau bisa gunakanlah tinta yang dari awal Anda gunakan pertama kali sejak menggunakan printer 

c. Simpan yang Benar 

Bisa dibilang printer merupakan benda yang cukup 'sensitif', maka dari itu Anda harus menyimpannya dengan benar ya! 

Jangan sampai printer berdebu karena hal tersebut bisa menyebabkan beberapa komponen yang 'sensitif' jadi cepat rusak. 

Maka dari itu, jika Anda tidak menggunakan alat printer sebaiknya ditutupi kain saja agar terhindar dari debu dan kotoran yang tidak terlihat. 

Itulah tadi cara merawat printer dengan benar! Cara merawatnya mudah, kan? 

Kesimpulan 

Buat Anda yang punya printer di rumah, Anda bisa ikuti beberapa cara merawat printer dengan benar di atas tadi ya! 

Dengan merawat printer bisa menambah keawetan penggunaan printermu. 

Lebih baik Anda merawat printer dengan penuh berhati - hati daripada harus mengeluarkan uang banyak hanya untuk menservice printermu yang masih kelihatan bagus tersebut.